Jakarta | Memperingati Hari Jadi ke-74 tahun 2022 Polwan Polres Metro Jakarta Timur melaksanakan kegiatan anjangsana atau silaturahmi ke kediaman purnawirawan Polwan diwilayah Jakarta Timur,Selasa (9/08/2022).
Dalam kesempatan ini Polwan Polres Metro Jakarta Timur yang dipimpin oleh Kabag SDM Kompol Suparmi, SH didampingi Kasi Humas AKP Lina Yuliana, SH, AKP Indra serta perwakilan bintara Polwan Polres Metro Jakarta Timur hadir langsung ke Kediaman AKBP (Purn) Jubaedah yang bertempat di Cipayung Jakarta Timur.
Pada kesempatan ini AKBP (Purn) Jubaedah mengucapkan terimakasih dan penghargaan kepada Polwan Polres Metro Jakarta Timur atas kegiatan kunjungan Anjangsana.
“Kegiatan anjangsana ini dilaksanakan dalam rangka memperingati hari jadi Polwan ke-74 tahun 2022 serta menjalin tali silaturahmi dengan purnawirawan Polwan, ” tutur Suparmi.
Peringatan Hari Jadi Polwan ke-74 mengangkat tema ” Polri yang Presisi, Polwan siap mendukung pemulihan ekonomi dan reformasi struktur mewujudkan Indonesia Tangguh – Indonesia Tumbuh.”
Kegiatan anjangsana dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan. Kunjungan itu sebagai bentuk penghormatan kepada Polwan yang sudah purna tugas. Diharapkan, melalui kegiatan seperti, polwan yang masih aktif berdinas dapat mengambil pelajaran dan juga menimba pengalaman.